Berita
Mahasiswa KKN Kolaboratif gelar pelatihan ArcGIS dengan aparatur desa Cabbiya

KKN Kolaboratif menyelenggarakan pelatihan intensif mengenai pengembangan aplikasi Sistem Informasi Geografis (GIS) menggunakan perangkat lunak ArcGIS. Pelatihan ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan manajemen dalam pemetaan wilayah di desa Cabbiya

Kegiatan ini dihadiri oleh para staf desa, surveyor pemetaan, dan anggota tim teknis lainnya. Dalam pelatihan ini, peserta mendapatkan pemahaman mendalam tentang penggunaan ArcGIS dalam berbagai aspek pemetaan dan manajemen data geospasial.

Bapak Suriono selaku bagian IT aparatur desa Cabbiya menyatakan bahwa pelatihan ini merupakan langkah strategis dalam upaya modernisasi sistem pemetaan wilayah desa.

Potret konsultasi ArcGIS bersama Mahasiswa KKN Kolaboratif dengan Aparatur Desa

Selama pelatihan, peserta belajar tentang dasar-dasar GIS, cara mengimpor dan mengelola data geospasial, serta teknik analisis spasial menggunakan ArcGIS. Selain itu, mereka juga diajarkan cara membuat peta tematik yang dapat digunakan untuk berbagai keperluan, termasuk pemetaan infrastruktur desa, distribusi populasi, dan analisis lahan.

Pemerintah Desa Cabbiya berharap bahwa keterampilan yang diperoleh dari pelatihan ini dapat diaplikasikan dengan baik dalam berbagai proyek pembangunan desa, serta membantu dalam penyelesaian masalah-masalah yang berkaitan dengan tata ruang dan lingkungan.

Dengan diadakannya pelatihan ini, pengelolah Desa Cabbiya menunjukkan komitmennya untuk terus berinovasi dan memanfaatkan teknologi terkini demi kesejahteraan masyarakatnya. Diharapkan, kegiatan serupa dapat diadakan secara berkala untuk terus meningkatkan kapasitas dan kompetensi para staf desa dalam menghadapi tantangan masa depan.